Jumat, 30 November 2012

GUNAKAN PATIO UNTUK RUMAH ANDA

Konsep Patio adalah  teras dengan taman yang terletak di belakang rumah. Patio secara fungsi digunakan untuk area bersantai bersama keluarga, makan makan dengan teman, atau hanya duduk relaks.  Lantai patio bisa terbuat dari berbagai macam material, dari kayu, semen, ubin, batu alam atau aspal.
Dari sisi etimologis, kata patio sendiri berasal dari bahasa Spanyol, yang arti harifiahnya adalah taman atau halaman belakang rumah. Penggunaan patio atau taman di belakang rumah ini telah lama dipakai terutama di daerah yang punya iklim kering gurun pasir, seperti di daerah mediteran atau daerah arab sana..

Mengapa patio sangat akrab digunakan di daerah gurun sana? alasannya karena dengan memiliki patio ada  cara murah meriah untuk menyamankan rumah dengan memiliki taman dan membuatnya di tengah rumah. Di lokasi rumah, membuat  taman tersebut terlindung dari keringnya iklim gurun yang panas. Efek baiknya, taman patio malah memberikan kesegaran alami ke lingkungan rumah.

Di Indonesia sendiri,penggunaan patio cukup banyak dijumpai sebagai bagian dari konsep hunian nyaman. Karena beriklim tropis dan panas, dan banyak limpahan cahaya matahari membuat patio ini sangat cocok untuk hunian anda bila dipadukan dengan pohon-pohon atau bunga sehingga menjadi sejuk.

Patio tidak hanya akan membuat rumah terlihat lebih cantik dan nyaman, namun juga memiliki beragam manfaat lainnya. Dengan patio, Anda dapat memiliki pencahayaan yang lebih alami dan karenanya dapat menghemat pemakaian energy listrik. Kehadiran patio juga membuat udara mengalir langsung dari luar hingga sirkulasinya menjadi lebih lancar dan Anda dapat menghirup udara yang lebih sehat. Fungsi lain patio  yang tidak kalah penitng adalah untuk menyatukan ruang dalam rumah dengan luar ruang, apalagi jika rumah dibuat tanpa sekat.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes